Halaman

Sabtu, 12 Mei 2012

tugas akuntansi pengantar 1


Kelas A
Tugas Akuntansi Pengantar

1. Yuningsih                            (11012014)
2. Erni wijiyaningrum          (11012044)
3. Fitri wulandari                  (11012007)
4. Endang lestari                   (11012055)

SOAL:
1. Jelaskan peranan akuntansi dalam perusahaan jasa,dagang dan manufaktur!
2. Jelasakan profesi akuntansi secara umum maupun menurut SAK_IAI!
3. Jelaskan prinsip-prinsip akuntansi yang berlaku umum menurut SAK_IAI tahun 2005-2010!

JAWABAN:
1.      Akuntansi memiliki peran yang sangat besar dalam dunia bisnis, terutama dalam
membantu pengambilan keputusan. Tujuan pokok akuntansi adalah memberikan
informasi keuangan (financial) bagi yang membutuhkan. Luasnya bidang kegiatan
akuntansi mengakibatkan pengertian akuntansi tergantung dari sudut pandang
mana penekanannya.
Informasi yang dihasilkan akuntansi memiliki peranan yang besar yakni untuk :
a. Kepentingan Internal perusahaan terutama dalam membantu membuat
perencanaan dan pengawasan yang efektif serta pengambilan keputusan oleh
manajemen.
b. Kepentingan ekternal perusahaan terutama dalam hal pertanggungjawaban organisasi pada investor, kreditur, badan pemerintah dan sebagainya

Sumber : Al. Haryono Yusuf, Drs. MBA, Akt, 1995, Dasar-Dasar Akuntansi 1, Bagian Penerbitan STIE YKPN, Yogyakarta

2.      Profesi akuntansi
secara garis besar dapat digolongkan menjadi dua golongan, yaitu :
a. Akuntan Publik ( public accounting )
yaitu akuntan swasta yang menyediakan jasa pemeriksaan kepada pihak lain. Pemeriksaan yang dilakukan oleh akuntan public merupakan pemeriksaan yang datang dari luar badan yang diperiksa (pemeriksaan ekstern). Pemeriksaan biasanya dilakukan terhadap pertanggungjawaban keuangan dari pimpinan perusahaan dalam bentuk laporan keuangan dan laporanlaporan lainnya. Hasil pemeriksaan akuntan publi menyangkut kepentingan pihak luar perusahaan, oleh karena itu pemeriksaannya dilakukan bersifat bebas (independen ). Selain memeberikan jasa pemeriksaan, akuntan public menyediakan juga jasa perpajakan dan jasa konsultasi manajemen.
b. Akuntan Intern
adalah akuntan yang bekerja di perusahaan-perusahaan swasta ( Akuntan Swasta ).
Tugas akuntan intern antara lain merencanakan sistem akuntansi, mengatur pembukuan, membuat ikhtisar-ikhtisar keuangan atau bertindak sebagai pemeriksaan intern (internal auditor ). Termasuk ke dalam golongan akuntan intern adalah akuntan yang bekerja pada perusahaan-perusahaan Negara, bank-bank pemerintah, Direktorat Jeneral Pajak dan Instansi pemerintah lainnya. Jenjang jabatan dalam bidang akuntansi yang ada pada suatu perusahaan, dapat dibagi menjadi :



1) Manajer Akuntansi
adalah kepala bagian atau departemen akuntansi yang bertugas antara lain : merancang sistem pembukuan, mengatur atau mengorganisir pembukuan, mengawasi pelaksanaan pembukuan, menyediakan laporan keuangan.

2) Asisten Manajer Akuntansi, bertugas membantu Manajer Akuntansi dalam          melaksanakan tugasnya.
3) Penata Buku ( book keeper ), sebagai pelaksana pembukuan yang harus memiliki kemampuan :
v  Menyiapkan bukti transaksi ( dokumen akuntansi )
v  Menganalisis transaksi dalam artian mampu menentukan kebenaran, keabsahan dan pengelompokkan dokumen transaksi
v  Membuat jurnal ( mencatat transaksi dalam bentuk jurnal )
v  Mencatat transaksi ke dalam Buku Besar Pembantu
v  Mencatat data jurnal ke dalam Buku Besar Umum
v  Membuat Neraca Saldo
v  Membuat Bukti dan Jurnal Penyesuaian
v  Menyusun Bukti dan Jurnal Penyesuaian
v  Menyusun Kertas Kerja ( Neraca Lajur )
v  Menyusun Laporan Keuangan
4) Pembantu Penata Buku ( Accounting Clerk ), sebagai pembantu Penata Buku dalam melaksanakan tugasnya.

Sumber : Al. Haryono Yusuf, Drs. MBA, Akt, 1995, Dasar-Dasar Akuntansi 1, Bagian Penerbitan STIE YKPN, Yogyakarta

3. Prinsip-prinsip akuntansi yang berlaku umum menurut SAK-IAI :
1). Rerangka Prinsip Akuntansi Konvensional yang Berlaku Umum
        Merupakan bangunan prinsip-prinsip akuntansi yang berlaku umum di Indonesia. Landasan konseptual yang berisi kerangka dasar penyusunan dan  penyajian laporan keuangan (KDPPLK) adalah konsep yang digunakan dalam penyusunan laporan keuangan untuk tujuan umum. KDPPLK menjadi acuan penyusanan standar akuntansi dalam pelaksanaan tugasnya, acuan penyusunan laporan keuangan untuk menanggulangi masalah akuntansi yang belum di atur dalm standar akuntansi keuangan, acuan auditor dalam memberikan pendapat mengenai apakah laporan keuangan di susun sesuai dengan akuntansi yang berlaku umum, dan acuan pemakai dalam menafsirkan informasi yang di sajikan dalam laporan keuangan yang di susun sesuai dengan standar akuntansi keuangan.

2). Rerangka Prinsip Akuntansi Syariah yang Berlaku Umum
Merupakan bangunan prinsip-prinsip akuntansi syariah yang berlaku umum di Indonesia. Selain landasan konseptual dan landasan operasional seperti diuraikan pada Rerangka Prinsip Akuntansi Konvensional yang Berlaku Umum, terdapat landasan syariah yang terdiri atas Al-Quran, Al hadis dan fatwa syariah yang berlaku umum di Indonesia. Landasan syariah tersebut sebagai dasar bagi penyusunan pengaturan yang ada dilandasan konseptual dan lanadasan operasional atau setiap pengaturan tidak boleh bertentengan dengan ketentuan syariah.

Sumber :    Ikatan Akuntan Indonesia
Graha Akuntan, 2007, Standar Akuntansi Keuangan, Salemba Empat, Jakarta

Tidak ada komentar: